Komisi XI DPR RI terus mencermati penurunan jumlah penebusan pita cukai rokok yang dilaporkan oleh sejumlah perusahaan industri hasil tembakau. Dalam kunjungan kerja ke PT Gudang Garam, Pasuruan, Jawa Timur, anggota Komisi XI DPR RI, Wihadi Wiyanto mengungkapkan bahwa pihak manajemen perusahaan menyampaikan adanya penurunan signifikan dalam penebusan pita cukai. “Dari data-data yang disampaikan oleh pihak manajemen, memang ada penurunan dalam jumlah penebusan pita cukai. Ini tentunya terjadi karena salah satunya adalah daya beli masyarakat yang menurun. Namun, bukan hanya itu, peredaran rokok ilegal juga menjadi penyebab utama,” ujar Wihadi kepada medpolindo.com di sela kunjungan kerja Komisi XI, ke Pasuruan, Jawa…
Penulis: redaksi
Ekspor sawit Indonesia ke Eropa, terutama ke Uni Eropa, menghadapi tantangan yang signifikan, termasuk kebijakan anti-deforestasi yang baru diberlakukan. Uni Eropa menjadi salah satu pasar utama minyak sawit mentah (Crude Palm Oil/CPO) dari Indonesia. Namun, kebijakan seperti European Union Deforestation Regulation (EUDR) dan Renewable Energy Directive (RED) II, yang membatasi penggunaan biofuel sawit, telah memengaruhi ekspor CPO Indonesia ke Uni Eropa. Menanggapi hal ini, Wakil Ketua Komisi VII DPR RI Lamhot Sinaga menjelaskan, berdasarkan informasi yang diterimanya, ekspor CPO saat ini hanya tinggal 7 persen dari sebelumnya hampir menyentuh 80 persen. Adapun selebihnya, sudah diolah menjadi menjadi turunan sawit itu sendiri. Ia…
Anggota Komisi VII DPR RI Rycko Menoza menilai keputusan Presiden Prabowo untuk melakukan relaksasi Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) adalah suatu langkah realistis dalam rangka menanggapi kebijakan tarif Bea Masuk Impor (BMI) Amerika Serikat terhadap Indonesia sebesar 32 persen. Sebab, menurutnya, tidak semua barang yang diproduksi dari dalam negeri bisa digunakan untuk produk-produk tertentu. “Jadi ini ya tantangan mudah-mudahan bisa semakin mendewasakan produk-produk lokal. Terutama kita jangan tergantung dengan pasar Amerika, sehingga ini tantangahn kita hdapai bersama,” ujar Rycko kepada medpolindo.com usai Komisi VII melakukan pertemuan dengan mitra kerja dan stakeholder terkait sawit, di Medan, Sumatera Utara, Kamis (11/4/2025). Karena itu, ia berharap,…
Provinsi Sumatera Selatan mendapatkan perhatian besar terkait potensi komoditas unggulan daerah seperti karet, kopi, dan kelapa dalam. Anggota Komisi IV DPR RI, Firman Soebagyo, menyoroti pentingnya menjaga keberlangsungan tanaman kelapa dalam yang dinilai strategis untuk ketahanan pangan nasional dan potensi ekspor. “Terlihat jelas bahwa komoditas karet masih mendominasi ekspor Sumatera Selatan. Tapi kopi juga sudah mulai diekspor ke Tiongkok. Ini menunjukkan potensi besar sektor perkebunan kita,” ujar Anggota Komisi IV DPR RI Firman Soebagyo kepada medpolindo.com usai peninjauan lapangan kunjungan reses Komisi IV DPR RI ke Palembang, Sumatera Selatan, Rabu (09/04/2025). Legislator Fraksi Partai Golkar ini menegaskan bahwa pemerintah harus segera menggalakkan…
Anggota Komisi X DPR RI Gamal Albinsaid menyoroti pentingnya reformasi sistem pengelolaan data nasional oleh Badan Pusat Statistik (BPS). Gamal menekankan perlunya pemanfaatan teknologi modern untuk meningkatkan akurasi, transparansi, dan keamanan data yang dikelola oleh BPS. Hal ini Gamal ungkapkan saat melakukan pertemuan antara Komisi X DPR RI dengan BPS Provinsi Sulawesi Selatan di Kota Makassar dalam rangka kunjungan kerja reses ke Makassar, Sulawesi Selatan, pada Kamis (10/4/2025). Dalam sesi diskusi, Gamal menyampaikan beberapa evaluasi dan rekomendasi terhadap kinerja BPS khususnya pandemi Covid-19 lalu. Pihaknya menyoroti bagaimana organisasi internasional menilai keandalan dan keakuratan data yang dikelola dan dipublikasikan oleh BPS…
Keputusan Presiden AS Donald Trump pada 9 April 2025 yang menunda pemberlakuan sebagian tarif memberikan ruang bagi Indonesia untuk mengatur langkah. Penundaan ini hanya bersifat sementara, yaitu selama 90 hari. Diketahui, AS menetapkan tarif resiprokal dasar sebesar 10 persen mulai 5 April 2025. Namun, bagi Indonesia, tarif khusus sebesar 32 persen sedianya akan berlaku mulai 9 April. Angka ini jauh lebih tinggi dibandingkan tarif yang dikenakan kepada Jepang (24 persen), Uni Eropa (20 persen), bahkan Korea Selatan (25 persen). Tarif tinggi tentu menekan ekspor. Produk tekstil, furnitur, elektronik, serta hasil pertanian dan perikanan berpotensi terpukul. Menanggapi hal itu, Ketua Komisi…
Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan keprihatinan atas penyerangan kelompok kriminal bersenjata (KKB) terhadap pendulang emas di Kabupaten Yahukimo, Papua Pegunungan. Puan menegaskan, aparat keamanan harus menjamin keselamatan warga di Papua. Puan menyebut, tragedi penyerangan pendulang emas oleh KKB di Yahukimo kembali membuka luka lama yang belum sembuh. Terlebih, kekerasan bersenjata di Papua yang terus memakan korban, terutama dari kalangan warga sipil. “Aksi ini bukan yang pertama dan sudah banyak masyarakat sipil jadi korban. Aparat keamanan harus menjamin keselamatan warga, termasuk pekerja yang mencari nafkah di Papua,” ujar Puan Maharani, Jumat (11/4/2025). Seperti diketahui, sebanyak 11 orang tewas dibunuh dan…
Anggota Komisi X DPR RI, Mercy Chriesty Barends, menegaskan pentingnya penguatan fungsi Badan Pusat Statistik (BPS) sebagai lembaga penyedia data strategis yang menjadi dasar dalam pengambilan kebijakan pembangunan. Hal ini disampaikannya dalam kunjungan kerja Komisi X ke BPS Provinsi Kalimantan Selatan, Jumat (11/4/2025). “Kami mendapatkan gambaran menyeluruh terkait kinerja BPS Kalimantan Selatan dalam memperkuat struktur dan kualitas statistik. Ini sangat penting untuk mendukung perencanaan dan pengambilan kebijakan oleh pemerintah daerah, baik di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota,” ujar Mercy. Komisi X DPR mengapresiasi kualitas data yang disampaikan BPS, terutama terkait pendidikan di Kalimantan Selatan. Salah satu temuan penting adalah rata-rata lama…
Komisi X DPR RI menegaskan komitmennya untuk memperjuangkan pendidikan inklusif dalam pembahasan Revisi Undang-Undang Sistem Pendidikan Nasional (RUU Sisdiknas). Hal ini disampaikan Wakil Ketua Komisi X DPR RI Himmatul Aliyah dalam kunjungan kerja reses Komisi X DPR ke Provinsi Sulawesi Selatan pada Kamis (10/4/2025) di sela peninjauan langsung kondisi Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri 1 Makassar. Menurut Himmatul, pendidikan untuk anak berkebutuhan khusus masih belum mendapatkan perhatian yang memadai. Data menunjukkan bahwa saat ini baru sekitar 12 persen anak berkebutuhan khusus yang memperoleh akses pendidikan formal. Ini menunjukkan mayoritas anak-anak dengan kebutuhan khusus di Indonesia belum dapat menikmati hak dasar…
Badan Karantina Indonesia berperan krusial sebagai penjaga garda terdepan dalam menjaga keselamatan dan kesehatan masyarakat dari ancaman penyakit maupun zat berbahaya. Anggota Komisi IV DPR RI, Herry Dermawan, menyampaikan rasa optimisnya terhadap lembaga ini yang telah mandiri dari struktur Kementerian Pertanian sejak 2023. “Yang paling menggembirakan, Badan Karantina ini sekarang sudah mandiri. Dulu bagian dari Kementerian Pertanian, sekarang berdiri sendiri. Mungkin fungsinya tidak kasatmata, tapi manfaatnya luar biasa bagi keselamatan masyarakat Indonesia,” ujar Herry Dermawan, Anggota Komisi IV DPR RI, usai melakukan kunjungan reses di Provinsi Sumatera Selatan (Palembang), (09/04/2025). Ia mencontohkan fungsi vital karantina dalam mencegah masuknya produk pangan…